Indo Board Games
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.



 
IndeksIndeks  PortalPortal  PencarianPencarian  Latest imagesLatest images  PendaftaranPendaftaran  Login  

 

 Havoc The Hundred Years War

Go down 
3 posters
PengirimMessage
RobinHood_01
Geek Adept
Geek Adept
RobinHood_01


Jumlah posting : 277
Lokasi : Jakarta
Registration date : 09.01.08

Havoc The Hundred Years War Empty
PostSubyek: Havoc The Hundred Years War   Havoc The Hundred Years War EmptyWed Feb 13, 2008 1:54 am

ok...gue coba bikin review Havoc The Hundred Years War deh nih berhubung ada yg request dan si kohee lepas tanggung jawab, hahaha

gue tadinya beli game ini krn Hundred Years War theme nya doang sih sebetulnya, hehehe, setelah dimainin, ternyata fun juga!

anyway,...Havoc ini a light game tentang Hundred Years War nya medieval Inggris - Perancis tahun 14th-15th century. 2 to 6 players; players nya tuh ceritanya jadi mercenary commander di perang itu, hehe, gak jelas sih emang siapa yg tentara Inggris n siapa Perancis, doesn't matter lah!
during 100 years war itu ada 9 famous battles, nah itu lah yg dimainin, each battle punya different points utk 1st winner, 2nd winner, etc. Kita bakalan recruit pasukan (kartu), and battle nya poker-style.
-------------------------------------------------------------------------------------------------
Components
- Army Cards; 6 suites with value 1-18. Tiap kartu ada ilustrasinya, lukisan medieval-style gitu, describing various weapons/army units pada jaman itu with short description di bwh kartunya. Nggak efek di game sama sekali sih, but cool artwork and fun history lesson Smile

- Battle Cards and Victory Point tokens; 9 cards and 15 VP tokens, di setiap battle cards ada VP nya yg akan didapat kalau menang 1st winner, 2nd winner...4th winner di battle tsb. And again, another fun history lesson, di belakang setiap battle cards ada tanggal and brief story about the battle

- Dogs of War cards (12); ini special cards, value nya 0, tp bisa di convert jadi any suite. Dogs of War cards ini juga bisa berfungsi utk draw extra resources (card) dari draw deck or discard pile (-karena katanya dulu trained dogs itu emang dipake utk retrieve anak panah and senjata2 dari battlefield, dikumpulin lg utk di reuse)

- Peace/Havoc cards; dipake utk tanda apakah lagi dlm keadaan "peace" atau "havoc (battle)"

- Reference cards; utk contekan game setup, order of play, dan ranking cards combination pas battle. So utk yang gak familiar sm poker, don't worry, ada contekannya kok, apakah Full House itu menang sm 5 cards straight flush atau gak, dll Smile btw, since poker itu max 5 cards combination and Havoc itu using max 6 cards combination, jadi sebetulnya gak 100% sama kyk poker sih, ada combination2 lain yg possible.
-------------------------------------------------------------------------------------------------
Game setup
Table layout : 9 battle cards ditaro di tengah2 meja, dgn VP tokens ditaro juga di each corresponding battles. Lalu ada Draw Deck (face down cards, kalau sampai habis, Discard Pile di re-shuffle dan dijadiin Draw Deck lagi), Recruit Area(minimum 3 cards and max 4 or 5 cards depending on #of players, kartu di sini face up), dan ada Discard Pile area.
Utk jumlah pemain yg beda, kartu yg dipakai jumlahnya beda, dan max card di recruit area jg beda, contohnya :
6p : 1-18 (all), 12 dogs of war (all) cards, max card di recruit area = 5
3p : 1-10, 6 dogs of war cards, max card di recruit area = 4

pisahin dogs of war cards, kartu di shuffle. setiap player di awal dapat 1 dogs of war card, dan 7 army cards. Taro 3 cards face up di Recruit Area. masukin lg sisa dogs of war cards, re-shuffle, lalu put it face down as draw deck.
nah, terus ada yg namanya "peacekeeper", org di sblh kiri dealer itu 1st peacekeeper (tugasnya explained later)
-------------------------------------------------------------------------------------------------
Game play
Di setiap turn kita, cuma ada 2 hal yang bisa dilakukan :
1. Recruit Armies
Draw 2 cards to hand and discard 1 card to Recruit Area (face up) from hand -simple enough, ambil 2, buang 1.
Nah, draw cards nya ini boleh dari face down Draw Deck, atau dari face up Recruit Area, mirip TTR lah, tapiii.... kalau kartu di Recruit Area udah full (4 cards or 5 cards-depends on #of players), draw pertama harus dari face up Recruit Area.

Kalo sampe Recruit Area nya ada less than 3 cards, buka kartu dr Draw Deck utk ngisi lagi, so minimum itu 3 cards di situ. No limit utk on-hand cards.

Extra recruit; kalau punya dogs of war card(s), bisa dipakai utk extra recruit:
keluarin 1 dogs of war card : bisa draw 1 additional card dari Draw Deck atau Recruit Area
keluarin 2 dogs of war cards : bisa lihat2 Discard Pile, terus pilih 1 kartu (tp yang army card aja bolehnya). Kasi tunjuk players lainnya kartu apa yg elo ambil.

Extra task utk peacekeeper : dia kan megang Peace/Havoc card, nah di kartu itu ada tanda "peace 1" dan "peace 2" di setiap sisi kartu. gunanya adalah utk tanda aja udah berapa turn dlm keadaan "peace". Jadi, si peacekeeper di turn nya dia harus muter kartu peace nya dari "peace 1" ke "peace 2". Nah kalau udah di "peace 2", di turn nya dia lagi ntar kan gak bisa diputer lagi tuh, itu namanya "A Year of Peace" hahaha, akibatnya adalah, next battle card beserta VP token nya dibuang, means battle tsb udah gak dipake lagi (kan damai Smile ) sebagai 'reward' nya, peacekeeper nya tetap orang itu. Jadi, intinya adalah, kalau sampe dlm 2 turn gak ada yg mulai battle, maka next battle card dibuang gak dipake lagi, so kesempatan cari VP nya ilang deh di battle tsb.

2. Mulai Battle
player yg memulai battle disebut "Havoc caller". caranya adalah, dia declare battle, terus dia ambil Peace/Havoc card dari peacekeeper, terus dibalik (showing "Havoc" sign face up, hehe, udah gak peace lagi). Lalu dia buka at least 2 cards (max 6). Terus ya next player nya cuma punya pilihan join battle or not deh.
Kalo dia join battle, ya sama, buka at least 2 cards (max 6). Kalo dia decline battle, boleh draw 1 card dr Draw Deck, dan permanently out of that battle.
setelah semua udh decide join or decline battle, masing2 player yg join battle bisa nambahin army nya, buka kartu lagi sesuai urutan, terserah mau buka brp kartu per giliran tp minimum 1. Nah total kartu yg dibuka adalah 6. Bisa pass juga kalo mau, tp diingat kalau udah sekali pass, gak boleh nambahin buka kartu lagi.
setelah semua udah pass atau reached max 6 cards, tinggal di rank deh siapa yg kartu nya paling gede point nya -with poker style Smile

1st winner battle keep battle card yang sedang dimainin itu (apakah battle #1, 2,...or 9) 2nd winner etc dapet VP token sesuai rankingnya.

Nah...setelah battle selesai...kita bisa mainin dogs of war cards lagi nih. Dimulai dari Havoc Caller. Keluarin 1 dogs of war card : boleh ambil 1 face up card dari battlefield (artinya kartu2 yang dibuka tadi), punya siapa aja terserah, hanya boleh ambil army card aja tp. Keluarin 2 dogs of war cards : boleh lihat2 Discard Pile dan ambil 1 kartu, show to other players. Sama lah dgn extra recruit phase.

Terus, kartu2 yg tersisa di battlefield tadi ditaro ke Discard Pile deh.

Pemenang battle harus baca di battle card yg dia menangin, ada action yg harus dilakukan, basically utk deal 1 or 2 extra cards utk dia sendiri and other player dr Draw Deck. Dan si pemenang battle skrg adalah the new peacekeeper! Peace/Havoc card nya dibalik lagi deh dlm keadaan peace...
----------------------------------------------------------------------------------------------
Udah deh, terus start lagi dgn turn biasa, dimulai dr peacekeeper baru itu.

Ada extra rule utk last battle (battle #9 - Castillon, July 17, 1453)
Jadi as soon as battle #8 itu selesai (either memang dimainkan atau dibuang karena "A Year of Peace"), udah gak ada lagi recruitment phase. Setiap player dapet 2 additional cards dari Draw Deck, and that's it. Dan setelah itu, the last battle begin...

Setelah selesai, tinggal itung2an VP deh...
-------------------------------------------------------------------------------------------------

Conclusion:
a fun and light, party game, enaknya juga bisa rame2 up to 6p. Strategi kapan harus join battle or not juga penting sih,...gak mungkin bisa join all battle krn limited army (cards) so musti pilih2 battle mana yang diincer, considering on-hand cards dan VP di battle tsb. Mau ngumpulin kartu2 bagus doang terus juga gak mungkin, krn di tiap turn harus draw cards dan juga harus buang kartu ! Strategi battle nya sendiri...ya kayak poker lah, bluffing and stuff Smile
Mainnya juga cepet, karena itu tadi, ada limitation kalo 2 turn gak ada yg mulai battle, ya next battle card dibuang. Jadi kalo pada gak mulai2 battle ya cepet banget udah sampe di final battle #9 yang harus dimainin.
Kalo suka poker, or suka medieval theme, you'll have fun with this game Smile
Kembali Ke Atas Go down
rbayu2
Geek Veteran
Geek Veteran
rbayu2


Jumlah posting : 1263
Age : 50
Lokasi : Jakarta
Kerjaan : Selling cotton
Serius Gaming : August 2006
Registration date : 09.01.08

Havoc The Hundred Years War Empty
PostSubyek: Re: Havoc The Hundred Years War   Havoc The Hundred Years War EmptyWed Feb 13, 2008 1:39 pm

yup this game is fun. Artworknya juga gua demen banget. tadinya mau post some pictures dari BGG tapi sitenya lagi down.

Waktu itu mau beli juga hanya karena artworknya, cuma gak yakin sama gamenya. ternyata ok kok, it's a light game, walaupun gak bisa dibilang filler juga, takes a while terakhir maen, apa mungkin karna maen ber6 ato karna masih baru pada pertama kali.

So I guess never judge any game by its cover or by its rules of playing. Harus di coba maenin dulu then baru bisa tau if it's a game for you or not.
Kembali Ke Atas Go down
http://www.twilitegames.com
RobinHood_01
Geek Adept
Geek Adept
RobinHood_01


Jumlah posting : 277
Lokasi : Jakarta
Registration date : 09.01.08

Havoc The Hundred Years War Empty
PostSubyek: Re: Havoc The Hundred Years War   Havoc The Hundred Years War EmptyWed Feb 13, 2008 7:32 pm

hehe, kayaknya karena baru pada pertama kali main deh (including me !)
Kembali Ke Atas Go down
Steve
Geek Veteran
Geek Veteran
Steve


Jumlah posting : 1012
Age : 43
Lokasi : Puerto Rico
Registration date : 28.01.08

Havoc The Hundred Years War Empty
PostSubyek: Re: Havoc The Hundred Years War   Havoc The Hundred Years War EmptyWed Feb 13, 2008 11:09 pm

wah bro, keknya seru nehhh, agak sedikit kek maen Remi gitu, ngambil kartu, susun kombinasi, sayang udah OOP ya, nanti kalo ada waktu, ikutan maen ya Cool
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





Havoc The Hundred Years War Empty
PostSubyek: Re: Havoc The Hundred Years War   Havoc The Hundred Years War Empty

Kembali Ke Atas Go down
 
Havoc The Hundred Years War
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Indo Board Games :: Info & Diskusi Boardgame :: Bedah Game (Review)-
Navigasi: